Bisnis Online Modal Kecil – Di zaman yang serba teknologi ini kita sudah tidak heran jika wanita ikut bekerja untuk menambah penghasilan bulanan mereka. Bahkan banyak sekali wanita diluar sana mencari penghasilan melalui dunia online. Apalagi saat ini semua negara telah mengalami krisis ekonomi.
Bisnis Online Modal Kecil Ibu Rumah Tangga
Bisnis online dengan modal kecil merupakan salah satu jalan utama untuk menambah pengasilan mereka sebagai ibu rumah tangga. Selain itu mereka juga dapat berpenghasilan secara online tanpa harus keluar rumah. Maka pada kesempatan kali ini MrIDN akan memberikan 4 tips bisnis online ibu rumah tangga dengan modal kecil.
1. Bisnis Online Aksesoris Wanita
Aksesoris wanita merupakan kebutuhan wanita yang mungkin akan sulit untuk dipisahkan. Aksesoris tersebut sudah tidak asing lagi yakni Make Up, dan Aksesoris pendukung lainnya.
Dimanapun dan kapanpun mereka berada aksesoris tersebut merupakan kebutuhan yang digunakan untuk menunjang penampilan mereka. Berjualan aksesoris wanita bisa dibilang sebagai jenis usaha yang sangat menguntungkan.
Dikarenakan dengan modal yang kecil anda akan mendapatkan keuntungan yang besar. Tetapi jangan di jual mahal tapi barang jelek yaa. Namun berikan kualitas dengan harga yang mahal sehingga akan membuat calon pembeli menjadi penasaran.
2. Bisnis Online Makanan
Disaat pandemi ini bisnis makanan merupakan bisnis yang tidak ada matinya. Bahkan semua pembisnis makanan melakukan sebuah inovasi dengan menjual produk mereka secara online.
Maka bisnis ini sangat cocok bagi ibu rumah tangga yang suka memasak dan berkreasi Ketika membuat makanan. Contohnya Kue Kering pasti banyak bentuk, jenis dan rasanya bukan.
Tetapi anda Ketika akan memulai berbisnis makanan ini anda harus memberikan sebuah ciri khas makanan yang anda buat. Baik itu dari warna, rasa ataupun pelayanannya.
Berikut Tips yang dapat anda lakukan jika ingin melakukan bisnis makanan :
- Rasa No.1: Agar makanan yang anda jual dapat diterima oleh lidah masyarakat maka Rasa lah yang harus anda jual. Berikan keunikan di rasa makanan anda supaya dapat lebih unggur dari competitor anda.
- Berinovasi: Lakukan berbagai experiment di makanan anda, berikan sedikit sentuhan yang varian. Jangan selalu terpaku pada bahan yang ada.
- Kreasikan Kemasan: Nah selain dari isi dari makanan tadi anda perlu membuat desain kemasan yang trend saat ini, buat yang Menarik sehingga mambuat orang penasaran untuk membuka.
3. Bisnis Online Tanaman Hias
Mungkin selain menjual makanan jika anda juga menyukai berkebun maka bisnis ini sangat cocok. Semua tanaman hias seperti bunga hias, Bunga Angrek, Bunga Kamboja, Bunga Anglonema dan masih banyak yang lainnya.
Usaha dengan modal yang kecil anda dapat memulai bisnis ini dengan menjualnya secara online ataupun offline. Hanya saja anda perlu menyiapkan tempat yang luas untuk menjadikan kebun bunga.
4. Bisnis Online Les Private
Di masa pandemi seperti ini sekolah telah diliburkan dan digantikan dengan SFH ( School Frome Home ). Jika anda mempunyai anak yang dimana memiliki nasib yang sama. Maka anda dapat menambah kawan kepada si kecil dengan membuat bisnis les private.
Di mana ini akan membantu anda dalam mengajari anak anda untuk lebih giat belajar dan juga menjadikan sebuah bisnis yang menggiurkan. Terkadang semua orang tidak memiliki waktu untuk mengajari anak mereka Ketika ada PR yang yang harus dikerjakan.
Namun jika anda membuka les private tetangga anda yang mungkin merasa terbantu akan menitipkan anak mereka kepada anda. Sehingga jika 1 anak Rp.50.000 jika dikalikan 10 anda akan mendapatkan Rp.500.000 per bulannya.